Main Article Content

Abstract

Musholla Roudlotul Jannah merupakan mushollah yang ramai dengan berbagai kegiatan keagamaan, seperti  sholat Jumat, sholat Tarawih dan kajian kajian keilmuan yang rutin dilakukan oleh DKM Musholla Roudlotul Jannah. Semakin ramainya aktivitas kegiatan dan padatnya jamaah, DKM Musholla Roudlotul Jannah berupaya melakukan renovasi masjid untuk dapat memenuhi dan menampung semua jamaah yang datang. Tujuan penulisan ini adalah menuliskan kegiatan Pengabdian Masyarakat yang dilakukan oleh Tim abmas Politeknik Penerbangan surabaya dalam pendampingan renovasi Musholla Roudlotul Jannah. Metode pelaksanaan adalah dengan pendekatan desain, gagasan desain berdasarkan pada kegiatan, perilaku, dan aktivitas yang berlangsung di Musholla Roudlotul Jannah. Hasil yang didapatkan dari pendampingan pembanguan Musholla Roudlotul Jannah ini adalah renovasi atap,  penggantian ubin, peremjaan cat dinding, pemberian papan nama mushollah, pemasangan lampu jalan menuju mushollah, Selain dari bentuk fisik ada pula yang diberikan oleh para donatur berupa pengadaan karpet mushollah, alat sholat, dan juga pengadaan al-quran sebagai sarana untuk memajukan TPQ.

Keywords

Roudlotul Jannah kegiatan keagamaan Renovasi

Article Details