Main Article Content
Abstract
Aktivitas dan produktifitas manusia sehari-hari membutuhkan medan yang mendukung di mana untuk
meningkatkan kenyamanan dan keamanan membutuhkan akses jalan yang baik. Di lingkungan kampus
Poltekbang sendiri masih terdapat jalan yang jelek dan juga drainase yang sedang bermasalah di mana
masih dijumpai jalan yang berlubang sehingga mengganggu kenyamanan pengguna jalan serta drainase
yang padat sehingga ketika hujan tutun akan menyebabkan genangan air dan banjir. Jumlah ruas jalan
yang dimiliki Poltekbang dan jalan penghubung sebanyak 7 (tujuh) ruas jalan dengan masing-masing, ruas
jalan 1 panjang 300 meter, ruas jalan 2 panjang 200 meter, ruas jalan 3 panjang 200 meter, ruas jalan 4
panjang 200 meter, ruas jalan 5 panjang 150 meter, ruas jalan 6 panjang, 150 meter dan ruas jalan 7 panjang
100 meter. Pekerjaan yang akan dilaksanakan adalah perbaikan ruas jalan 5 dengan panjang 150 meter,
dengan rincian pekerjaan, perbaikan akibat dari stripping atau pengelupasan lapisan permukaan sebanyak
3 (tiga) titik dengan luasan. Permasalah banjir di lingkungan Poltekbang Surabaya dan kompleks
Perhubungan menjadi masalah rutin ketika musim hujan datang. Drainase yang sering macet dan
genangan yang terjadi menjadi masalah rutin. Dengan perbaikan drainase diharapkan masalah ini segera
terselesaikan