Main Article Content
Abstract
Korosi ialah suatu kejadian alam, dimana logam mengalami kerusakan yang ditimbulkan oleh reaksi kimia maupun elektrokimia akibatnya logam mengalami perubahan struktur dan kekuatan alumunium. korosi dalam struktur pesawat merupakan hal yang fatal jika diabaikan dan bisa menjadi salah satu faktor yang menyebabkan kecelakaan pesawat terbang.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh perlakuan panas dan larutan asam clorida terhadap laju korosi alumunium 1100.Pengujian yang dilakukan dengan cara Aluminum Alloy 1100 menggunakan heat treatment pada suhu 150°C dengan waktu 120 menit kemudian quenching menggunakan air. Setelah dilakukan heat treatment dan quenching Aluminum Alloy 1100 di rendam pada media korosi asam clorida. Metode yang digunakan adalah metode weight loss dan elektrokimia.Sampel yang digunakan pada penelitian ini sebanyak 4 sampel.
Dari hasil penelitian menunjukkan Alumunium 1100 dengan tidak mendapatkan perlakuan panas mendapatkan hasil bahwa semakin lama waktu perendaman semakin cepat laju korosi alumunium tersebut,dimana terdapat peningkatan laju korosi secara signifikan pada waktu 192 jam, sementara dari 48 sampai 168 jam terjadi peningkatan laju korosi akan tetapi tidak terlalu signifikan. Pada Alumunium 1100 dengan mendapatkan perlakuan panas mendapatkan hasil bahwa semakin lama waktu perendaman semakin cepat laju korosi alumunium tersebut,dimana terdapat peningkatan laju korosi secara signifikan pada waktu 192 jam,sementara dari 48 sampai 168 jam terjadi peningkatan laju korosi akan tetapi tidak terlalu signifikan. Berdasarkan nilai akhir dari perhitungan laju korosi untuk material alumunium 1100 yang menggunakan perlakuan panas dan tidak menggunakan perlakuan panas alumunium 1100 bahwa alumunium yang mendapatkan perlakuan panas hasil laju korosi lebih rendah dibandingkan dengan spesimen yang tidak mendapatkan perlakuan panas.Sedangkan larutan asam clorida menyebabkan adanya perubahan struktur yang menyebabkan terbentuknya korosi pada Allumunium 1100. Jenis korosi yang terbentuk pada alumunium 1100 dengan perlakuan panas mengalami Intergranular Corrosion sedangkan yang tanpa perlakuan panas mengalami Pitting Corrosion. Perlakuan panas yang diberikan pada alumunium 1100 mempengaruhi laju korosi pada alumunium 1100 yang dilarutkan pada larutan asam clorida.
Keywords
Article Details
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.