Main Article Content

Abstract

Penggunaan moda transportasi di Bandar Udara Depati Parbo Kerinci diperkirakan akan mengalami peningkatan dari waktu ke waktu. Terjadi peningkatan penumpang pada 5 tahun terakhir yang menyebabkan belum terpenuhinya kebutuhan parkir jika ada pesawat uncheduled yang datang di Bandar Udara Depati Parbo Kerinci. Penelitian ini bertujuan agar terpenuhinya kapasitas apron di Bandar Udara Depati Parbo Kerinci untuk 10 tahun kedepan dengan menggunakan peramalan metode regresi linier, dan perencanaan tebal struktur perkerasan dengan annual departure tahun 2029 yang telah didapatkan, serta mendapatkan nilai PCN dari tebal struktur perkerasan rencana. Hasil dari penelitian ini adalah analisa kapasitas apron pada tahun rencana hingga tahun 2029 didapatkan pergerakan pesawat rencana yaitu 863, 75 pergerakan pada bulan sibuk, 5 pergerakan pada hari sibuk, 4 pergerakan pada jam sibuk, serta menghasilkan 5 parking stand rencana dengan Panjang 239 m serta lebar 66 m. Sementara tebal struktur perkerasan dengan subgrade (CBR6 %), subbase 24 cm, surface 18 cm, serta menghasilkan nilai PCN 16,3.

Keywords

Apron parking stand struktur perkerasan PCN Bandar Udara Depati Parbo Kerinci

Article Details

How to Cite
Maulana, N. (2022). PERENCANAAN APRON DI BANDAR UDARA DEPATI PARBO KERINCI. Prosiding SNITP (Seminar Nasional Inovasi Teknologi Penerbangan), 4(1). https://doi.org/10.46491/snitp.v4i1.730