Main Article Content

Abstract

Tugas Akhir ini mengkaji pemberian Flight Information Service dan Alerting Service di Unit Flight Service Sector (FSS) Bali. Pesawat yang terbang di wilayah Bali FIZ dari dan ke Sumenep Pagerungan yang tidak memiliki radio HF sehingga Bali FSS tidak bisa melakukan contact secara langsung dengan pesawat tersebut. Penulis menyusun Tugas Akhir ini bertujuan agar dapat mengkaji LOCA antara Bali FSS dengan Pagerungan AFIS sehingga pemberian pelayanan lalu lintas penerbangan dapat berjalan secara efektif dan efisien tanpa melupakan aspek safety. Perubahan LOCA pada bagian Transfer of Responsibility and Communication dengan tidak merubah atau melanggar aturan yang tertinggi (ICAO Annex). Tugas Akhir ini menggunakan desain penelitian deskriptif kualitatif yang menggunakan 2 variabel antara lain ; LOCA Bali FSS – Pagerungan AFIS (variabel X) dan Pendelegasian Komunikasi Pesawat Yang tidak memiliki radio HF (variabel Y). Teknik pengumpulan data menggunakan; observasi, studi pustaka, wawancara dan kuesioner. Kuesioner diberikan pada 10 orang pegawai ATS dalam hal ini 2 personel ATC Sumenep dan 10 personil Komunikasi Penerbangan di Denpasar yang sekaligus personil yang detasir ke Pagerungan AFIS selama satu minggu sekali. Dari data-data yang diperoleh serta analisis permasalahan, dapat diperoleh hasil penelitian ini adalah benar bahwa diperlukan kajian untuk LOCA Bali FSS – Pagerungan AFIS terkait pendelegasian komunikasi untuk pesawat yang tidak memiliki radio HF yang terbang dari dan ke Sumenep Pagerungan. Pemecahan masalah yang dianggap paling tepat menurut penulis adalah mengkaji ulang LOCA Bali FSS – Pagerungan AFIS untuk menambahkan pendelegasian komunikasi terkait pendelegasian komunikasi untuk pesawat yang tidak memiliki radio HF yang terbang dari dan ke Sumenep Pagerungan sehingga pelayanan menjadi lebih efektif.

Keywords

LOCA Pelayanan efektivitas delegasi

Article Details

How to Cite
Wijaya, M. A. . (2022). KAJIAN LOCA ANTARA BALI FSS DENGAN PAGERUNGAN AFIS UNTUK PENDELEGASIAN KOMUNIKASI PESAWAT YANG TIDAK MEMILIKI RADIO HF DARI DAN KE SUMENEP - PAGERUNGAN DI PERUM LPPNPI CABANG DENPASAR. Prosiding SNITP (Seminar Nasional Inovasi Teknologi Penerbangan), 4(1). https://doi.org/10.46491/snitp.v4i1.653