Main Article Content

Abstract

Intermediate Holding Position Marking memiliki peranan penting untuk menjaga keselamatan penerbangan di manoeuvring area. Dengan adanya Intermediate Holding Position Marking maka akan memudahkan pilot dalam menentukan pesawat hold sesuai dengan posisinya. Intermediate Holding Position Marking berfungsi untuk sebagai acuan pesawat untuk melakukan hold di persimpangan taxiway maupun untuk menjaga separasi yang sesuai antar pesawat. Permasalahan yang ditinjau dalam tugas akhir ini adalah mengenai belum sempurnanya intermediate holding position marking pada beberapa taxiway disepanjang runway 03-21 yang berdampak pada keselamatan penerbangan di manoeuvring area Bandar Udara Internasional Sultan Hasanuddin Makasar. Tujuan dari penulisan tugas akhir ini adalah untuk memenuhi salah satu persyaratan kelulusan dan memperoleh gelar Ahli Madya (Amd) pada program Diploma III Lalu Lintas Udara di Politeknik Penerbangan Surabaya, memberikan wawasan dan bahan referensi bagi peneliti selanjutnya di Politeknik Penerbangan Surabaya serta untuk mengetahui penyelesaian dari permasalahan terkait belum sempurnanya Intermediate holding position marking pada taxiway di sepanjang runway 03-21 sehingga berdampak pada keselamatan penerbangan di Bandar Udara Internasional Sultan Hasanuddin Makasar. Dalam penelitian ini sampel yang penulis ambil adalah personel air traffic controller yang berdinas di unit aerodrome control tower MATSC, Personel landasan dan Pilot di  Bandar Udara Internasional Sultan Hasanuddin. Variabel yang dikaji yaitu variabel independent (X) yaitu Intermediate hodling position marking. Metode pengumpulan data yang penulis gunakan yaitu observasi, studi pustaka, wawancara dan dokumentasi sedangkan metode analisis data yang penulis gunakan yaitu deskriptif, kualitatif dan gap analysis.

Keywords

Intermediate holding position marking hold holding position

Article Details

How to Cite
Pangestu, S. H. . (2022). TINJAUAN INTERMEDIATE HOLDING POSITION MARKING UNTUK MENUNJANG KESELAMATAN LALU LINTAS PENERBANGAN DI BANDAR UDARA INTERNASIONAL SULTAN HASANUDDIN MAKASSAR . Prosiding SNITP (Seminar Nasional Inovasi Teknologi Penerbangan), 4(1). https://doi.org/10.46491/snitp.v4i1.635