Main Article Content

Abstract

Data dari Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) tahun 2016, penyebab kecelakaan transportasi udara di Indonesia kira-kira 75-80%, faktor utamanya adalah defisiensi kinerja manusia. Besarnya prosentase penyebab kecelakaan transportasi udara di Indonesia disebabkan oleh faktor manusia yang tidak diinvestigasi oleh Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT), dikarenakan Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) belum memakai metode khusus dalam menganalisis kecelakaan terkait faktor manusia. Ada beberapa metode untuk menganalisis faktor manusia dan perannya dalam aktivitas aeronautika antara lain Human Erros, SHELL Model, dan Dirty Dozen. Kebutuhan sistem untuk faktor manusia ditentukan oleh dampaknya pada dua bidang utama: efisiensi sistem dan kondisi fisik teknisi pesawat udara. Tujuan dari penelitian ini adalah mengidentifikasi kesalahan perawatan pesawat udara yang disebabkan oleh human error dan kasus minor event yang dilakukan oleh personil perawatan pesawat udara.

Keywords

Human Errors Model SHELL Dirty Dozen

Article Details

How to Cite
Al-Fadli, M. J., & Adyanto, T. W. (2018). ANALISIS HUMAN FACTOR UNTUK MENGURANGI MASALAH PADA PERAWATAN PESAWAT UDARA. Prosiding SNITP (Seminar Nasional Inovasi Teknologi Penerbangan), 2(2). https://doi.org/10.46491/snitp.v2i2.277