Main Article Content
Abstract
Penelitian ini berfokus pada Perencanaan Perkerasan Kaku Surface
Level Heliport di Bandar Udara Jenderal Ahmad Yani Semarang sebagai
respons terhadap tingginya frekuensi pergerakan helikopter, khususnya
helikopter AW189, yang hingga saat ini masih melakukan aktivitas take-off
dan landing pada apron dan taxiway. Kondisi ini berpotensi mengganggu
operasional pesawat sayap tetap dan menimbulkan risiko keselamatan
penerbangan. Tujuan utama penelitian ini adalah menghasilkan desain
perkerasan kaku yang sesuai dengan karakteristik beban helikopter terkritis
dan kondisi eksisting bandara, serta memenuhi ketentuan sesuai PM 77
Tahun 2015 dan KP 215 Tahun 2019. Penelitian ini menggunakan
pendekatan kuantitatif dengan permodelan analitis dan numerik menggunakan
perangkat lunak FAARFIELD dan COMFAA sebagai perhitungan untuk
mendapatkan nilai PCN/ACN. Hasil perhitungan menunjukkan ketebalan
perkerasan meliputi lapisan surface 12,5 cm dan subbase 10,2 cm dengan
nilai PCN sebesar 7,4 dan ACN sebesar 6,5, serta dimensi marka heliport 41 x
41 meter sesuai standar FAA AC 150/5390-2D. Untuk itu diperoleh biaya dari
perencanaan surface level heliport sebesar Rp.2,389,174,627.99
Keywords
Article Details

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.