Main Article Content
Abstract
Pembelajaran yang baik adalah pembelajaran yang memberikan pengalaman berharga kepada perserta didik.Tujuan dan maksud penelitian ini adalah game edukasi berbasis aplikasi yang dikhususkan ke taruna Teknik Navigasi Udara di Politeknik Penerbangan Surabaya yang berjudul Let’s Smart Game. Penelitian ini menggunakan model pengembangan ADDIE.
Responden dalam penelitian ini yaitu taruna Politeknik Penerbangan Surabaya yang sudah mempelajari atau terbiasa dengan peralatan navigasi khususnya DVOR (Doppler VHF OmniDirectional Range. Instrumen pengambilan data meliputi: lembar validasi media, lembar angket respon peserta didik dan tes (pretes dan postes). Validator media berjumlah 3 orang yang terdiri atas: satu orang dosen ahli media dan dua orang dosen alat navigasi DVOR. Hasil validasi media ketiga validator mendapat persentase 94% dengan kategori sangat layak. Taruna memberi respon positif sebesar 90%. Hasil penilaian karakter self regulated learning taruna mendapatkan persentase 83%. Berdasarkan data tersebut, Let’s Smart sangat layak sebagai media pembelajaran DVOR di Politeknik Penerbangan Surabaya.
Keywords
Article Details
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.