Main Article Content
Abstract
Perancangan ini berlatar belakang belum tersedianya media pembelajaran mengenai Piston Engine Model IN-LINE di Politeknik Penerbangan Surabaya untuk menunjang kemudahan dan pemahaman dalam praktikum Taruna dan Taruni secara detail tentang prinsip kerja mesin piston Engine 4 Cylinder Model IN-LINE. Tujuan alat peraga ini adalah untuk membantu Taruna dalam meningkatkan pemahaman pergerakan piston pada sebuah materi piston Engine khususnya pada Piston Engine Model IN-LINE. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah menganalisa efektivitas pembelajaran dan pemahaman taruna terhadap pembelajaran piston Engine . Analisa tersebut dilakukan dengan cara membandingan antara pembelajaran menggunakan alat peraga dan yang tidak menggunakan alat peraga. Hasil survei penelitian dari perancangan media berbentuk objek penelitian, analisa data berdasarkan hasil dari pemahaman taruna setelah menggunakan alat peraga. Objek penelitian meliputi pembuatan dan modifikasi piston Engine 4 Cylinder model IN-LINE. Data pergerakan stroke mesin meliputi data pergerakan dari 4 stroke mesin ketika stroke mesin dalam kondisi intake stroke , compression stroke ,combustion power expansion stroke , dan exhaust stroke . Data pergerakan valve mesin meliputi ketika valve mesin dalam kondisi intake valve dan exhaust valve.
Keywords
Article Details
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.