Main Article Content

Abstract

Pada setiap bandara harus memiliki keamanan yang baik. Salah satu faktor pendukung keamanan adalah fasilitas. Kajian ini berfokus pada Bandara Mutiara Sis Al-Jufri Palu (Kode ICAO: WAFF; Kode IATA: PLW) dalam pengelolaan bandara ini di bawah Kementerian Perhubungan untuk melayani penumpang. Bandara Mutiara Sis Al–Jufri juga melayani kargo dan pos. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk dapat menjamin keamanan barang dan kargo, sehingga diperlukan suatu penelitian yang dapat memberikan penjelasan mengenai fasilitas keamanan penerbangan di terminal kargo. Metode penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan teknik pengumpulan data menggunakan metode observasi yaitu dengan mengamati terminal kargo, wawancara dengan petugas Avsec dan staf Kampen, studi pustaka dengan mempelajari jurnal atau penelitian sebelumnya dan mempelajari peraturan yang berlaku, serta mendokumentasikan objek penelitian. Objek penelitian ini dilaksanakan di Terminal Kargo Bandara Mutiara Sis Al-Jufri Palu. Hasil penelitian menunjukkan bahwa fasilitas keamanan penerbangan di Terminal Kargo Bandara Mutiara Sis Al-Jufri Palu belum sesuai dengan ketentuan yang berlaku, sehingga pengamanan yang dilakukan di terminal kargo belum optimal. Oleh karena itu, perlu dilakukan mitigasi terhadap fasilitas keamanan penerbangan yang ada di terminal kargo.

Keywords

Fasilitas Keamanan Penerbangan Pengamanan Kargo Terminal Kargo

Article Details

How to Cite
Shendy Artileriawan, Lusiana Dewi Kusumayati, Ahmad Musadek, & Lady Silk Moonlight. (2023). ANALISA KEAMANAN PENERBANGAN UNTUK PENGAMANAN KARGO DI TERMINAL KARGO BANDARA MUTIARA SIS AL- JUFRI PALU. Prosiding SNITP (Seminar Nasional Inovasi Teknologi Penerbangan), 6(1). https://doi.org/10.46491/snitp.v6i1.1251