Main Article Content
Abstract
Sistem penampungan bahan bakar suatu mesin pesawat terbang sangatlah
penting untuk diketahui, begitu juga dengan efek dan pengaruhnya dimana sangat rentan
mengalami kebakaran atau bahkan bisa mengakibatkan ledakan. Oleh karena itu, hal ini
berkaitan erat dengan keselamatan penerbangan pesawat terbang komersil yang
membawa banyak penumpang.
Pada penelitian ini dilakukan studi mengenai kehandalan suatu sistem yang
digunakan untuk meminimalisir terjadinya kebakaran ataupun ledakan pada sistem
penampungan bahan bakar, yaitu dengan menggunakan sistem baru yang disebut
dengan Nitrogen Generation System (NGS). Jadi tujuan utama Nitrogen Generation
System (NGS) adalah untuk mengurangi kadar oksigen sampai ke batas yang yang tidak
menimbulkan api. Jadi tugas akhir ini mencoba untuk menyelidiki terjadinya ledakan
pada center tank pesawat terbang dan mempelajari tentang Nitrogen Generation System
(NGS) pada pesawat B737 NG dengan sistem pendukung pendistribusian nitrogen yang
akan dimasukan kedalam fuel tank.
Hasil yang didapat bahwa penyebab terjadinya ledakan diakibatkan oleh
percikan api pada saat tangki kosong, dimana pada saat kondisi panas akan menguap
sehingga uap fuel yang bercampur oksigen dapat mengakibatkan ledakan dan pada saat
pompa bekerja tetapi tidak ada fuel yang mengalir sehingga mengkibatkan overheat.